Profil Jenderal TNI Agus Subiyanto, Panglima TNI Pengganti Laksamana Yudo Margono
JAKARTA – Presiden Jokowi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI di Istana Negara pada Rabu (22/11/2023). Pelantikan itu dilakukan setelah DPR melalui Rapat Paripurna mengesahkan persetujuan Jenderal Agus sebagai Panglima TNI.
Melihat kiprahnya, Jenderal Agus Subiyanto bukanlah sosok asing dalam tubuh TNI. Beberapa waktu lalu, ia baru saja menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).
Belum genap sebulan menjabat, Agus Subiyanto telah diusulkan menjadi calon Panglima TNI untuk menggantikan Laksamana Yudo Margono yang segera pensiun. Begini sosok dan karier cemerlang Jenderal Agus Subiyanto.
Jenderal TNI Agus Subiyanto merupakan salah seorang perwira tinggi (Pati) TNI Angkatan Darat. Dia baru saja menerima persetujuan dari DPR terkait pencalonannya sebagai Panglima TNI sebagaimana diusulkan Presiden Jokowi.
Pada kariernya di militer, Agus terbilang memiliki riwayat yang moncer. Sepanjang perjalanannya, pria kelahiran Cimahi ini sudah banyak menyemat berbagai jabatan penting di TNI.
Melihat ke belakang, Agus Subiyanto lulus dari Akademi Militer (Akmil) pada 1991.
Lulus dari Akmil, kariernya di militer diawali sebagai Pama Pussenif. Sempat jadi Pama Kopassus, Agus beralih tugas menjadi Kasi Ops Sektor A di Timor Timur, Danyon 22 Grup 2 Kopassus, hingga Kapen Kopassus.
Setelahnya, Agus juga sempat dipercaya menjadi Dandim 0735/Surakarta pada 2009.
Seiring waktu, kariernya di militer semakin naik. Sempat dimutasi menjadi Waasops Kasdivif 2/Kostrad (2011–2014).
Agus mendapat penugasan baru sebagai Asops Kasdam I/Bukit Barisan (2014–2015), Dosen Madya Seskoad (2015), Pamen Denma Mabesad (2015–2016), hingga Danrindam II/Sriwijaya (2016–2017).
Sekitar 2017, Agus dipindah ke Palu, Sulawesi Tengah dengan jabatan Danrem 132/Tadulako (2017–2018). Tak lama berselang, Agus ditarik ke Jakarta dan menempati posisi sebagai Pamen Denma Mabesad (2018–2019).
Pada periode 2019-2020, Agus sempat menjabat Wadanpussenif Kodiklatad. Namanya semakin dikenal ketika ditunjuk menjadi Danrem 061/Surya Kencana (2020). Karier militer Agus Subiyanti semakin bersinar ketika dipercaya menjadi Danpaspampres (2020-2021).
Setelah jadi perisai hidup Presiden Jokowi, ia mendapat jabatan strategis lain sebagai Pangdam III/Siliwangi (2021-2022).Agus juga sempat menjabat Wakil KSAD periode 2022-2023.
Setelah itu, namanya ditunjuk sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) menggantikan Jenderal Dudung Abdurachman. Belum lama menjabat KSAD, Agus Subiyanto diusulkan menjadi calon Panglima TNI pengganti Laksamana Yudo Margono.
Baca Lainnya
Deklarasi Resmi Pasanganan BERANI Sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi 2024-2029

Ideologi Politik Gen Z, Pragmatis atau Idealis?

Berita Terkini
Deklarasi Resmi Pasanganan BERANI Sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi 2024-2029

Organisasi Pemuda Pertama dan Cikal Bakal Gerakan Nasional

Kisah Heroik Jenderal SBY Selamatkan Pimpinan Falintil dalam Operasi Seroja

5 Bangunan Bersejarah di Bekasi, Nomor Buncit Monumen Saksi Pembantaian 90 Tentara Jepang

Jenderal Soemitro, Tentara Ramalan Boneka Jailangkung Jadi Kesayangan Presiden Soeharto

Sejarah Gatot Subroto, Jenderal Pemberani yang Ganti Panggilan Nama Militer Presiden Soeharto Jadi Monyet

TNI Ubah Istilah KKB Jadi OPM, Ini Perbedaannya

Arus Balik Lebaran 2024, 186.136 Kendaraan Masuk Jakarta

Misteri Bisikan Hyang Sadabu Picu Moksanya Prabu Siliwangi, Raja Pajajaran Masuk Islam?

Pusaka Kiai Gundil, Baju Perang Sunan Kalijaga yang Bikin Tubuh Kebal

Kesaktian Tongkat Sunan Bonang Ubah Buah Aren Jadi Bongkahan Emas

Ini Besaran Zakat Fitrah 1445 Hijriah di Kabupaten Bekasi

Cerita Patih Gajah Mada Intervensi Kepemimpinan Raja Majapahit Hayam Wuruk

Kisah Peramal Legendaris dari Kerajaan Kediri yang Dipercaya Jelmaan Dewa

KPU Lampung: 74 Petugas Pemilu 2024 Sakit, 7 Meninggal Dunia

Kisah Sultan Demak Bebaskan Rakyat Tionghoa di Kelenteng Sam Po Kong

Gawat! KPU Galau Soal Pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bekasi, Digelar November atau September?

Respons Ganjar Soal Ahok Jadi Kuda Putih Jokowi di Kubu 03: Jangan Berasumsi, Dia Teman Saya!

Besok, Gugatan Almas Soal Kasus Wanprestasi Cawapres 02 Gibran Disidangkan di PN Solo

Kisah Romantis Kertawardhana Menang Sayembara Nikahi Ratu Majapahit Tribhuwana Tunggadewi

Letusan Gunung Merapi Bikin Karya Sastra Mataram Kuno Hilang Ditelan Bumi

KPU Petakan TPS Rawan Banjir di Kabupaten Bekasi, Mana Saja?

Jimat Kiai Bajulgiling, Pusaka Sakti Jaka Tingkir dari Kulit Buaya dan Magma Gunung Merapi

PP Muhammadiyah: Awal Ramadhan 1 Maret, Idulfitri 30 Maret 2025

Kasus Korupsi Fasos-Fasum, Belasan Pejabat Kabupaten Bekasi Diperiksa Kejati Jabar

Cerita Keberanian Jenderal Intelijen Minta Soeharto Mundur dari Kursi Presiden Indonesia

Berita Terkait
Deklarasi Resmi Pasanganan BERANI Sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi 2024-2029

Ideologi Politik Gen Z, Pragmatis atau Idealis?
