Buka MTQ ke-26, Pj Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad: Selamat Menampilkan Kemampuan Terbaik!

waktu baca 1 menit

BEKASI- Pj Wali Kota Bekasi Raden Gani Muhamad membuka ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXVI tingkat Kota Bekasi. Event MTQ ke-26 ini digelar 8 hingga 11 Oktober 2024.

Pembukaan MTQ berlangsung di Gedung Creative Center, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi pada Selasa (8/10/2024). Gani mendukung penuh agenda tahunan tersebut di Kota Bekasi.

“Kepada para qari dan qariah, hafiz dan hafizah, mufasir dan mufasirah, selamat berlomba menampilkan kemampuan terbaiknya,” katanya dalam sambutannya, Selasa.

Menurut Gani, kegiatan MTQ yang diikuti ratusan generasi berakhlak itu menunjukkan jati diri Kota Bekasi.

“Membangun generasi yang berakhlak qurani untuk merefleksikan atmosfir Kota Bekasi yang ihsan, menampilkan jati diri kota yang bermartabat di provinsi Jawa Barat, dan berkotribusi dalam membangunketahanan spiritual bagi bangsa dan negara kita, republik indonesia,” ujarnya.

“Selamat mengikuti MTQ, semoga partisipasi saudara-saudara sekalian menebarkan manfaat dan kemaslahatan dalam pengembangan syiar islam di Kota Bekasi,” ucap Gani.(ADV)

Berita Terkini