Kabupaten Bekasi Bangun 100 Gedung Sekolah Tahun 2025, Ini Daftarnya

waktu baca 2 menit
Kabupaten Bekasi tahun ini bakal membangun dan memperbaiki ratusan gedung sekolah di 23 kecamatan dengan alokasi anggaran Rp185 miliar dari APBD 2025. Foto/Ilustrasi

KABUPATEN BEKASI, Komunica.id – Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kabupaten Bekasi tahun ini bakal membangun dan memperbaiki ratusan gedung sekolah di 23 kecamatan dengan alokasi anggaran Rp185 miliar dari APBD 2025.

“Pembangunan dan perbaikan ini untuk 100 gedung sekolah, hal itu mencakup jenjang pendidikan usia dini, sekolah dasar, hingga sekolah menengah pertama,” ujar Kepala DCKTR Kabupaten Bekasi Benny Sugiarto Prawiro, Kamis (6/3/2025).

Adapun pembangunan dan perbaikan itu di antaranya: pembangunan Unit Sekolah Baru (USB), 1 gedung TK Negeri di Kecamatan Sukatani, 2 gedung sekolah dasar, yaitu SDN Wanajaya 06 dan SDN Sukajaya 05. 

Pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB): 10 ruang kelas baru, terdiri dari 7 RKB untuk sekolah dasar dan 3 RKB untuk sekolah menengah pertama. Kemudian, Rehabilitasi atau Perbaikan Sekolah: Perbaikan sarana pendidikan di 65 sekolah.

Penataan Sarana Sekolah: Penataan halaman sekolah dan pembangunan pagar di 22 sekolah. “Pembangunan gedung dan rehab kami lakukan tersebar di 23 kecamatan, perbaikan ini dilakukan secara bertahap setiap tahunnya,” ungkapnya.

Menurut dia, pembangunan sarana pendidikan ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, yang menekankan pentingnya memperkuat pembangunan sumber daya manusia melalui sektor pendidikan.

“Ini juga selaras dengan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Bekasi, yaitu Kabupaten Bekasi Bangkit, Maju, dan Sejahtera. Kami ingin mewujudkan sumber daya manusia unggul melalui sarana pendidikan yang memadai,” kata Benny.

Saat ini, kata dia, proses lelang pekerjaan sedang berlangsung dan diharapkan tidak ada kendala agar proyek dapat segera dimulai hingga berjalan lancar. Dengan sarana pendidikan yang memadai, dapat mencetak sumber daya manusia yang unggul dan siap bersaing di era global.

“Seluruh kegiatan tersebut ditargetkan tuntas sebelum akhir tahun. Setiap tahapan mendapatkan pengawasan penuh untuk memastikan pekerjaan dilakukan sesuai regulasi, mengacu pada kontrak kerja dan spesifikasi teknis,” katanya.

Adanya Pembangunan dan perbaikan infrastruktur pendidikan ini pun dapat meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Bekasi. Pemkab Bekasi berkomitmen meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan fasilitas yang layak bagi siswa dan tenaga pendidik.

Andrea Queenie
Reporter

Berita Terkini